Text
Optimalisasi fuzzy topsis: kiat meningkatkan prestasi belajar mahasiswa
Keberhasilan meraih prestasi belajar yang tinggi dalam perkuliahan di perguruan tinggi menjadi cita-cita dan harapan setiap mahasiswa. Dengan prestasi belajar yang tinggi diharapkan berimplikasi pada kemudahan memproleh pekerjaan yang layak dan mampu berkompetisi secara terbuka dalam persaingan global. Akan tetapi setiap mahasiswa menghadapi berbagai kendala, tantangan dan kesulitan yang beragam sehingga selama peerkuliahan belum tentu setiap mahasiswa dapat menghadapi tantangan dan berhasil memperoleh prestasi yang dicita-citakan. Penelitian terkait diantaranya membahas motivasi, fasilitas dan lingkungan dalam lingkungan pembelajaran sangat berpengaruh pada prestasi belajar mahasiswa. Motivasi yang tinggi menjadi faktor internal dalam mendorong mahasiswa untuk mencapai prestasi yang baik. Sedangkan lingkungan yang kondusif dan juga fasilitas yang memadai sebagai faktor eksternal dapat berdampak pada sistem pembelajaran yang dapat mempengaruhi prestasi belajar mahasiswa di perguruan tinggi.
Tidak tersedia versi lain